.
Kapanlagi.com - Merupakan sebuah kebanggaan tersendiri untuk musisi Indonesia bisa melangkah maju ke belantika musik internasional. Dan hal itu sudah ditunjukkan oleh band besar Indonesia, Slank. Buktinya, lagu-lagu Slank versi bahasa Inggris pun sudah diputar di 500 stasiun radio di Amerika.
"Yang terlaris diputar adalah Too Sweet to Forget. Lagu ini sering diputer di LA, bahkan di Las Vegas. Di casino-casino dan di mall pun diputar," ungkap Bimbim bangga saat ditemui selepas mengisi acara DERINGS di studio Trans TV, Senin (24/08) pagi tadi.
Slank sendiri memang telah meluncurkan album berbahasa Inggris dengan tajuk ANTHEM FOR THE BROKENHEARTED. Album itu telah dipersiapkan Slank sejak tahun 2008 lalu. Mereka memulai proses rekaman dari bulan Juli sampai bulan Agustus di Los Angeles, Amerika. Sebelum dirilis di tanah air, ANTHEM FOR THE BROKEN HEARTED bakal dirilis di Amerika terlebih dahulu.
Dan yang membanggakan, ternyata album itu diterima oleh masyarakat Amerika dengan antusias. Terbukti dengan banyak diputarnya lagu mereka di stasiun radio di sana. "Kalau radio sana lebih banyak diputar di radio kampus," imbuh Bimbim.
Paling tidak, ini bisa jadi tonggak berkibarnya musik Indonesia di ranah musik internasional.
Sumber : http://www.kapanlagi.com/h/500-radio...agu-slank.html
0 komentar:
Posting Komentar